Pertahanan Yang Kuat



Di Indonesia ada tentara pertahanan indonesia yang bertugas menjaga pertahanan NKRI dari negara negara yang ingin merebut/mengacaukan bangsa kita.

Di dunia kesehatan ada suplemen yang bertugas menjaga kekebalan tubuh dari setiap bakteri yang merusak tubuh.

Di dalam bermasyarakat pun ada semboyan yang menyatakan pertahanan yang kuat yaitu"bersatu kita teguh,bercerai kita runtuh"

bagaimana dengan Pertahanan yang kuat untuk kehidupan kekristenan?

ada 3 hal yang perlu kita tahu mari kita lihat dalam 1 kor 13:1-13 yaitu:


1.Iman..ay 1-3
Iman adlh dasar segala sesuatu yg tdk kita lihat{ibr 11:1}
langkah yang awal untuk mempertahankan kekristenan adalah Iman.
ada beberapa hasil dari iman yaitu: berkata kata dgn semua bahasa,bernubuat,mengetahui segala rahasia,memiliki seluruh pengetahuan,mampu memindahkan gunung,membag bagikan segala sesuatu & menyerahkan tubuh untuk di bakar.

2.Pengharapan..ay 10-12
Pengharapan ini juga merupakan pertahanan yang kuat untuk memperoleh kehidupan yang kekal..dampak dari pengharapan itu adalah memperoleh apa yang sempurna,bertumbuh menjadi kristen yang dewasa & mengenal Allah dengan jelas karena bertemu muka dengan muka.

3.Kasih...ay 4-8
Kasih adalah pertahanan yang paling terakhir untuk tetap mempertahankan kekristenan.dalam bahasa asli kata kasih dituliskan"Agape"bukan fileo,storge juga eros.Dalam Alkitab bahasa sehari hari di tulis kata "mengasihi orang lain".perhatikan bentuk kasih Agape ini yaitu Sabar,,murah hati,tidak cemburu,tidak memegahkan diri,tidak sombong,tidak melakukan yang tidak sopan,tidak mencari keuntungan diri sendiri,tidak pemarah,tidak menyimpan kesalahan orang lain dll.

jadi tetaplah jaga kekristenan anda dengan ke 3 hal di atas yaitu Iman,Pengharapan & Kasih.
Di atas semuanya hendaklah kita mengasihi orang lain seperti Yesus mengasihi kita sehingga kasih kita kepada Tuhan bukanlah kasih yang pura-pura....amien**


Kristus Jawaban

0 comments:

Post a Comment