Tips Menghindari Rambut Rontok



Sedih banget melihat rambut yang jatuh ke lantai akibat rontok. Sebenarnya rambut rontok adalah proses alami, karena adanya regenerasi akar rambut yang tua dan regenearsi kulit kepala. Namun begitu jumlah rambut yang rontok seimbang dengan pertumbuhan rambut. Bagaimana caranya untuk mengurangi kerontokan rambut?

Berikut tipsnya:

* Hindari menyisir saat rambut dalam keadaan basah. Rambut yang basah lebih mudah lepas jika tertarik walaupun sedikit.

* Jangan terlalu sering menggunakan pengering rambut atau hairdryer. Jika terpaksa, pakai suhu rendah. Usahakan jarak rambut dengan pengering sekitar 10 – 15 cm.

* Sering-seringlah menggerai atau mengurai rambut apalagi saat tidur.


* Gunakan pelindung kepala seperti scarf, topi atau payung ketika kamu berada di bawah sinar matahari.

* Seringlah mengubah garis belahan dan gaya rambut untuk menghindari kulit kepala yang sama terkena matahari dalam waktu panjang. Hal ini bisa mencegah kerontokan secara perlahan.

* Lakukan perawatan pada rambut minimal 2 minggu sekali seperti creambath.


sumber : tipskecantikanku.com

0 comments:

Post a Comment